Jokowi Ingatkan Polri Harus Humanis Namun Tetap Tegas
- YouTube/sekretariat presidenan
VIVA Nasional - Presiden Joko Widodo mengungkapkan sejumlah tugas berat yang dihadapi oleh Polri saat ini. Tugas berat tersebut yakni penanganan pandemi COVID-19, menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat untuk mengantisipasi adanya ancaman krisis global, dan kejahatan teknologi yang berkembang.
Terus Berinovasi
Untuk menghadapi sejumlah tugas berat tersebut, Jokowi meminta agar Polri terus berinovasi. Polri juga dituntut untuk selalu responsif menghadapi berbagai macam hal yang terjadi.
"Individu anggota Polri dan kelembagaan Polri harus terus berinovasi, harus semakin adaptif responsif dan bertransformasi menjadi institusi modern dan bersinergi dengan TNI, kementerian dan lembaga-lembaga dalam menjalankan tugasnya," kata Jokowi, Selasa, 5 Juli 2022.
Baca juga: Jokowi: Polri Harus Lebih Maju Dari Pelaku Kejahatan
Kedepankan Upaya Pencegahan
Jokowi juga mengingatkan agar Polri dalam melaksanakan tugasnya tetap mengedapankan upaya pencegahan, menurut Jokowi penegakan hukum, merupakan upaya terakhir yang harus ditempuh. Polri juga diminta untuk melakukan tugas secara humanis.
"Saya perlu mengingatkan, rasa keadilan dan kemanfaatan hukum harus dirasakan oleh rakyat harus dirasakan oleh masyarakat. Polri harus mengedepankan upaya pencegahan dalam menjaga Kamtibmas lakukan berbagai tindakan polisian dengan Humanis namun tegas ketika diperlukan," kata Jokowi.
Junjung Tinggi HAM
Polri harus melakukan tugasnya sesuai standar operasional prosedur. Junjung tinggi hak asasi manusia dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
"Jadikan penegakan hukum sebagai upaya terakhir harus taat prosedur dan menjunjung tinggi hak asasi manusia," ujar Jokowi.