LIVE BREAKING NEWS: Dubes RI di Swiss Soal Pencarian Anak Ridwan Kamil

Emmeril Khan Mumtadz atau Eril, putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil
Sumber :
  • Pemprov Jabar

VIVA – Kepolisian Bern, Swiss, menempuh berbagai upaya untuk menemukan Emmeril Khan Mumtadz atau Eril, anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang dilaporkan hilang di Sungai Aare sejak Kamis siang, 26 Mei 2022, waktu setempat.

Sejumlah tim dikerahkan termasuk regu patroli darat dan air untuk melakukan pencarian Eril. Namun, hingga Jumat malam waktu Swiss, anak Gubernur Jawa Barat itu belum juga ditemukan.

Saat ini sedang berlangsung dialog online antara Duta Besar Indonesia untuk Swiss, Muliaman Hada bersama perwakilan Keluarga Gubernur Jawa Barat - Elpi Nazmuzzaman. Hadir juga Kepala Bagian Materi dan Komunikasi Pimpinan Provinsi Jawa Barat, Akhmad Taufiqurrachman

Simak selengkapnya live streaming update perkembangan pencarian Putra Sulung Ridwan Kamil di YouTube VIVA.co.id berikut: