Komisi VI DPR Sebut Program Migor Rp14 Ribu Jalan Terbaik untuk Rakyat

Anggota Komisi VI DPR RI Andre Rosiade
Sumber :
  • DPR RI

VIVA – Anggota Komisi VI DPR Andre Rosiade menyambut baik Program Minyak Goreng Rakyat yang baru diluncurkan Kementerian Perdagangan (Kemendag) bersama Holding Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Pangan. 

Melalui program tersebut, masyarakat diharap dapat membeli minyak goreng curah dengan harga terjangkau. Sebab Program Migor Rakyat mematok harga migor curah sebesar Rp14 ribu per liter.

"Mudah-mudahan, insyaAllah jadi jalan terbaik untuk rakyat. Nanti kita dengar penjelasan resminya dari Mendag dalam rapat," kata Andre kepada awak media, Rabu 18 Mei 2022. 

Baca juga: Harga Emas Hari Ini 18 Mei 2022: Global Naik, Antam Turun

Andre mengatakan, sebelum Program Minyak Goreng Rakyat diluncurkan dirinya sudah berkomunikasi dengan Direktur Utama PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) selaku Holding Pangan atau ID Food, Frans Marganda Tambunan.
 
Politisi Gerindra itu mengungkapkan program tersebut menargetkan 10 ribu titik penyaluran agar menjangkau seluruh lapisan masyarakat di berbagai daerah di Indonesia. Dalam pelaksanaannya selain melibatkan BUMN juga melibatkan pihak swasta.

"Kita sudah dapat konfirmasi dengan Dirut Pangan, Pak Frans, bahwa mereka akan bekerjasama BUMN dengan swasta, harapannya akhir Mei ini sudah ada 10 ribu titik," kata Andre. 

Minyak goreng

Photo :
  • Dok: Kunci Mas

Ketua DPD Gerindra Sumatera Barat itu menambahkan, dari penjelasan Frans Marganda diketahui jika Holding Pangan diberikan tanggungjawab sebanyak 5 ribu titik penyaluran minyak goreng curah. 

Di mana penyediaan atau penyaluran minyak goreng murah itu dilakukan melalui Warung Pangan, jaringan gerai ID Food yang sistem penjualannya dipantau melalui aplikasi digital.

Sebelumnya, Mendag M Lutfi mengatakan, Program Minyak Goreng Rakyat saat ini sudah terdapat di 1.200 titik yang tersebar di Sumatera dan Jawa. Selanjutnya akan dibuka yakni wilayah Sulawesi. Titik penjualan berada di dekat pasar tradisional atau daerah padat penduduk.