Bus Hantam Minibus di Semarang, Satu Orang Terjepit Kabin
- Teguh Joko Sutrisno/ tvOne.
VIVA - Kecelakaan minibus dan bus antar kota terjadi di Jalan Perintis Kemerdekaan, Kota Semarang, Jawa Tengah, Selasa, 17 Mei 2022, sore.
Tiga Penumpang Luka-luka
Akibat kejadian tersebut, 3 orang penumpang minibus mengalami luka-luka akibat benturan keras saat kecelakaan terjadi. Salah satu korban bahkan sempat terjepit bodi mobil sebelum dievakuasi oleh warga.
Kecelakaan melibatkan bus antar kota jurusan Cilacap-Semarang bernopol AA 7014 OD, dengan sebuah minibus AB 1062 JN, yang sama sama melaju ke arah Semarang dari arah Solo. Saat memasuki batas kota antara Ungaran dan Semarang, peristiwa itu terjadi.
Baca juga: Satu Keluarga 4 Orang Tewas di Kecelakaan Bus Maut Tol Mojokerto
Warga Tolong Penumpang yang Terjepit
Warga sekitar yang melihat kejadian tersebut langsung berusaha menolong penumpang yang terjepit bodi mobil minibus. Korban bisa cepat di keluarkan dari mobil dan kemudian di bawa kerumah sakit oleh pengendara mobil lain.
Menurut Fahmi, penumpang bus, kejadian terjadi secara tiba tiba karena mobil minibus memotong laju bus yang berada di sebelah kanan. Minibus yang berusaha mendahului bus dari kiri tidak sampai sehingga bus langsung menabrak bagian samping kanan minibus.
"Dari arah yang sama, minibus tadi berusaha menyalip tapi jaraknya terlalu dekat dan nggak nyampai, ya terus benturan," katanya.
Badan Minibus Terseret Beberapa Meter
Kerasnya benturan membuat badan minibus terseret beberapa meter dan terjepit antara pembatas jalan dengan body bus. Akibat kejadian ini 3 orang yang merupakan penumpang minibus mengalami luka luka.
Kasus kecelakaan ini sudah dalam penanganan kepolisian Polrestabes Semarang.
Laporan: Teguh Joko Sutrisno/ tvOne