Gempa M 5,8 Guncang Halmahera Barat Maluku Utara
- Istimewa
VIVA – Gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,8 mengguncang wilayah Halmahera Barat, Maluku Utara, Senin pagi, 9 Mei 2022. Gempa dilaporkan terjadi sekitar pukul 04:51 WIB.
Mengutip Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa memiliki lokasi 1.83 Lintang Utara, 127.15 Bujur Timur. Pun, pusat gempa berada di laut 72 km barat laut Halmahera Barat.
Gempa tersebut memiliki kedalaman 10 kilometer. Guncangan gempa juga dirasakan di wilayah Maluku Utara lainnya seperti Ternate, Morotai, hingga Tidore.
"Mag:5.8, 09-Mei-22 04:51:39 WIB, Lok:1.83 LU, 127.15 BT (Pusat gempa berada di laut 72 km Barat Laut Halmahera Barat), Kedlmn:10 Km Dirasakan (MMI) III Ternate, III Morotai, III-IV Galela, II - III Kao, IV Ibu, IV Loloda, III Tidore #BMKG," tulis akun Twitter BMKG @infoBMKG yang dikutip pada Senin, 9 Mei 2022.