Jokowi Bocorkan Tahap Pertama Bangun IKN Nusantara

Presiden Jokowi.
Sumber :
  • Biro Pres dan Media Istana Kepresidenan.

VIVA - Presiden Joko Widodo mengatakan tahap pertama pembangunan proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara akan dimulai dengan merevitalisasi dan reboisasi hutan terlebih dahulu.

Desain Garuda untuk Istana Negara di Ibu Kota Negara Baru.

Photo :
  • Tangkapan kamera @suharsomonoarfa.

“Kemudian diikuti dengan pembangunan infrastruktur dasar, wilayah hijau dan biru kota, kompleks pemerintahan, perkantoran beserta sarana dan prasarananya,” kata Jokowi dari akun Youtube RRI pada Rabu, 23 Februari 2022.

Banyak Aspirasi dan Tingginya Harapan

Menurut dia, banyak aspirasi dan tingginya harapan bagi IKN Nusantara. Sebab, hal ini dijadikan sebagai pekerjaan besar bersama yang membutuhkan kontribusi, peranan dan kerja sama bagi semua pihak.

Baca juga: Menhub Tinjau Lokasi Calon Bandara Penunjang Ibu Kota Baru

Makanya, kata dia, dibutuhkan pendekatan non-business as usual, kinerja tim terbaik, perencana dan perancang kota, arsitek, insinyur, ahli lingkungan, sosial, ekonomi, budayawan, seniman.

“Pakar-pakar lain yang bisa bekerja secara terintegrasi, multidisipliner dan melibatkan pemikiran serta solusi terbaik, baik anak-anak bangsa maupun sumbangan dari masyarakat dunia. IKN Nusantara adalah pekerjaan besar bangsa Indonesia, nantinya akan menjadi kebanggaan seluruh rakyat Indonesia,” ujarnya.

Penanggulangan Iklim

Selain itu, Jokowi mengatakan IKN Nusantara juga merespons komitmen Indonesia dalam penanggulangan iklim yang terlihat melalui pencapaian dan pengelolaan berbagai indikator menuju net zero carbon dan 100 persen energi baru dan terbarukan di tahun 2060.

“Kota 10 menit, 80 persen transportasi publik 70 persen area hijau, pengurangan temperatur 2 derajat,” kata dia.

Kemudian, Jokowi meyakini IKN Nusantara akan menjadi kota yang inklusif, kota yang terbuka, kota untuk semua, kota yang akan sangat ramah bagi seluruh lapisan masyarakat untuk hidup berdampingan, hidup rukun, hidup bersama-sama.

“Serta memiliki peluang yang sama untuk membangun dan mengembangkan IKN Nusantara ini,” katanya.