Kebakaran, Ini 6 Hal Menarik yang Ada di AEON Mall Sentul City

AEON Mal
Sumber :
  • Dokumentasi AEON Indonesia.

VIVA –  Baru saja dilaporkan bahwa AEON Mall Sentul City, Bogor, Jawa Barat terbakar pada Jumat, 21 Januari 2022 sore. Pusat perbelanjaan di Bogor tersebut baru saja dibuka pada Jumat, 29 Januari 2021 lalu. 

AEON Mall Sentul City ini merupakan cabang ketiga yang dibuka di Indonesia. Ternyata terdapat hal menarik dari salah satu mal terbesar di Bogor ini. Melansir dari berbagai sumber, berikut hal menarik yang dimiliki AEON Mall Sentul City.

Mal terbesar di wilayah Bogor

AEON Mall Sentul City  menjadi salah satu mal yang terbesar di wilayah Bogor, Jawa Barat. Mal tersebut dibangun di atas lahan yang luasnya mencapai 190 ribu meter persegi dan terdiri dari tujuh lantai. Terdapat sebanyak 270 bran yang akan mengisi toko-toko dalam mal ini baik itu brand lokal maupun mancanegara. Brand-brand tersebut mulai dari kuliner, fashion, olahraga, hingga berbagai barang untuk anak-anak dan dewasa.

Memiliki lahan parkir terbesar di wilayah Bogor

AEON Mall Sentul City yang berada di Jl. MH. Thamrin, Citaringgul, Kec. Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat ini terletak di sebuah area yang memiliki luas 78 ribu meter persegi dengan luas lantai sekitar 190 ribu meter persegi. Dengan luas yang dimiliki tersebut membuat AEON Mall Sentul City sebagai pusat perbelanjaan dengan memiliki lahan parkir terbesar di wilayah Bogor. Sebanyak 3.000 mobil dan 1.400 motor disebut mampu ditampung dalam lahan parkir AEON Mall Sentul City.

Memiliki teknologi informasi tingkat lanjut

Terdapat sebuah monitor LED yang terpasang di sisi dinding lift mal yang tembus pandang di canal walk. Monitor LED tersebut berukuran 20 m x 5 m. Selain itu, terdapat juga monitor berukuran besar yang jumlahnya ada 5 dan papan reklame digital dengan total 47 papan reklame yang di pasang di dalam gedung. Hal tersebut dapat memberikan pengalaman belanja yang menarik kepada pengunjung mal. 

Memiliki banyak ruang hijau 

AEON Mall Sentul City cukup memiliki banyak area ruang hijau layaknya taman kota dan para pengunjung dapat menikmatinya secara gratis saat berkunjung. Selain itu, ada kanopi raksasa yang terbuat dari kaca dan tahan segala cuaca. Pada setiap bagian atas pelataran dan atrium utama juga dilengkapi dengan kanopi kaca besar. Sehingga pencahayaan dari luar dapat diserap. 

Memiliki Rooftop Garden

Pada lantai 3 area outdoor dari AEON Mall Sentul City terdapat rooftop garden. Rooftop ini juga dapat dinikmati oleh pengunjung secara gratis. Biasanya tempat ini digunakan sebagai tempat untuk menghabiskan waktu bersama teman ataupun keluarga. 

Menerapkan Konsep Ramah Lingkungan

Pusat perbelanjaan asal Jepang tersebut diketahui mengusung konsep ramah lingkungan yakni dengan memasang pembangkit listrik tenaga matahari sebagai sumber energi bangunannya.