Beredar Voice Note Tangisan Yana Supriatna yang Hilang Misterius

Yana Supriatna Hilang misterius
Yana Supriatna Hilang misterius
Sumber :
  • ANTARA/Puspa Perwitasari/TikTok/virsya_keys

VIVA – Beredar di media sosial voice note tangisan Yana Supriatna yang hilang misterius di Cadas Pangeran Sumedang. Yana dikabarkan hilang dalam perjalanan pulang dari Bandung menuju kediamannya di Desa Sukajaya, pada Selasa (16/11/2021) malam. Yana Supriatna merupakan warga Dusun Babakan Regol, Desa Sukajaya, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, dilaporkan hilang misterius di Jalan Cadas Pangeran, Sumedang sejak Selasa malam lalu hingga hari ini.

Beredar Voice Note Tangisan Yana Supriatna yang Hilang Misterius di Cadas Pangeran Sumedang

Baru-baru ini beredar di media sosial dengan dua rekaman voice note (pesan suara) yang disebut-sebut suara Yana Supriatna yang dikirim kepada istrinya sebelum hilang misterius. Diketahui bahwa sebelum hilang, Yana sempat mengirimkan dua pesan suara melalui aplikasi WhatsApp kepada istrinya.

Pesan pertama, ia mengatakan jika dirinya sedang sholat Isya di sekitar Kecamatan Pamulihan (Simpang) dan ada seseorang yang ikut menumpang motornya untuk sama-sama pulang ke Sumedang.

“Solat dulu di simpang, sholat Isya, kebetulan ada yang orang Sumedang juga nebeng ikut sama ayah,” bunyi suara voice note yang diduga suara Yana Supriatna yang dikirimkan kepada istrinya.

Pada pesan suara kedua, terdengar suara Yana yang memberikan pesan dengan suara yang kurang jelas sambil menangis dengan nada seperti ketakutan dibarengi suara gemuruh air.

“Aduh..aduh Gusti…(suara tidak jelas).. Suganteh nu numpang teh sanes jelema (suara tidak begitu jelas)..,” jelas pesan tersebut, pria yang diduga Yana dalam rekaman pesan suara yang beredar luas di media sosial. Pesan suara tersebut tersebar luas di media sosial TikTok. Kalian bisa klik link ini untuk mendengar suara misterius yang diduga suara Yana.

Petugas gabungan dari tim BPBD Sumedang bersama Kodim 0610 Sumedang, Polsek Sumedang Selatan, Tagana Sumedang dan relawan, langsung terjun mencari hilangnya Yana, namun belum ada titik terang. Pencarian Yana rencananya akan kembali diteruskan pada hari ini Kamis, 18 November 2021 Tim Gabungan tersebut.