KPK Buka Pintu Kerja Sama dengan Lembaga Novel Baswedan Cs

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Reno Esnir

VIVA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membuka kemungkinan untuk melakukan kerja sama dengan Indonesia Memanggil (IM) 57 Institute.

IM57 Institute adalah wadah yang dibuat para mantan pegawai KPK atau Novel Baswedan cs.

"Kalau memang komitmen orientasi kelembagaannya adalah memberantas korupsi tentu KPK akan terbuka untuk melakukan kolaborasi," kata Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron di kantornya, Jl Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Jumat, 8 Oktober 2021.

Baca juga: Kadis Perkim Aceh Jadi Tersangka Korupsi Pembangunan Jetty

Ghufron lebih jauh mengatakan, pihaknya terbuka untuk semua kelompok masyarakat yang ingin ikut memberantas korupsi tanpa kecuali. Lembaga antikorupsi malah senang jika IM57 Institute yang dibuat oleh Novel Baswedan cs itu membantu. Pemberantasan korupsi di Indonesia diyakini semakin menguat.

"Sekali lagi yang jelas KPK akan terus melakukan pemberantasan korupsi dengan seluruh lapisan masyarakat termasuk dengan siapapun termasuk dengan IM57," imbuh Ghufron.