Kompol RW Tinju Bripda, Propam: Tetap Diproses Meski Sudah Minta Maaf

Polda Riau
Sumber :
  • VIVAnews/Bambang Irawan

VIVA – Kepala Bidang Propam Polda Riau, Kombes Gatot Sujono menjelaskan pihaknya tetap akan melakukan proses atas kasus dugaan pemukulan yang dilakukan Kepala Bagian Operasional Brimob Polda Riau Kompol RW terhadap petugas penjagaan, Bripda FZ. Meskipun, keduanya sudah saling memaafkan.

“Tetap akan kita proses sesuai dengan dugaan pelanggarannya,” kata Gatot saat dihubungi VIVA pada Senin, 21 Juni 2021.

Saat ini, Gatot mengatakan kedua anggota Kepolisian Daerah (Polda) Riau tersebut sudah dilakukan pemeriksaan mengenai duduk perkara yang dialami Bripda FZ. 

“Sudah diperiksa dan dimintai keterangan kepada keduanya,” ujarnya.

Adapun kronologi kasus pemukulan terjadi pada Rabu, 26 Mei 2021 sekira pukul 20.22 WIB. Namun, videonya beredar pada Jumat, 18 Juni 2021. Saat itu, Kompol RW datang ke Mapolda Riau untuk ikut apel penyekatan dan operasi yustisi COVID-19.

Saat mobil yang dikendarai anggota Satpol PP masuk didepan Kompol RW, petugas jaga bernama Bripda FZ tampak marah-marah dan memukul besi portal penjagaan. 

Kemudian, Bripda FZ diduga sempat mengeluarkan kalimat tidak pantas yang didengar oleh sopir Kompol RW.

Pada saat kegiatan apel, Polda Riau mengundang Pemerintah Provinsi Riau dalam hal ini Satpol PP Provinsi Riau. 

Begitu Kompol RW mau masuk gerbang, terlihat Bripda FZ bersikap arogan dan tidak sopan kepada petugas Satpol PP yang hendak ikut apel tersebut.

Bahkan, Bripda FZ sampai memukul tiang portal gerbang ketika Anggota Satpol PO mau masuk ke dalam Mapolda Riau. 

Akhirnya, Kompol RW turun menegur Bripda FZ yang berlaku tidak sopan kepada tamu anggota Satpol PP tersebut.

Selanjutnya, Kompol RW bertanya kepada Bripda FZ kenapa tidak sopan kepada tamu. Rupanya, Bripda FZ juga bersikap tidak sopan kepada komandannya sehingga membuat Kompol RW naik pitam. Lalu, Kompol RW langsung meninju wajah Bripda FZ.