Polri: Sudah 10 Terduga Teroris Ditangkap di Jakarta dan Sekitarnya

Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Kombes Pol Ahmad Ramadhan
Sumber :
  • VIVA/Farhan Faris

VIVA – Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri terus menangkap terduga teroris di seluruh wilayah, termasuk di Ibu Kota usai insiden bom bunuh diri di depan Gereja Katedral, Makassar, Sulawesi Selatan, beberapa waktu lalu.

Hingga kini sudah ada 10 orang terduga teroris ditangkap di Jakarta dan sekitarnya. "Sampai saat ini di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya, sudah ada 10 tersangka terorisme yang telah ditangkap oleh Densus 88 Anti Teror Polri," ujar Kepala Bidang Penerangan Umum Divisi Hubungan Masyarakat Polri, Komisaris Besar Polisi Ahmad Ramadhan di Kompleks Mabes Polri, Rabu, 7 April 2021.

Sampai saat ini, kata dia, Densus masih melakukan pengejaran terhadap terduga teroris lain. Ada tiga Daftar Pencarian Orang (DPO) terduga teroris yang tengah diburu polisi di wilayah Jakarta. 

Mereka adalah Yusuf Iskandar alias Jerry (53), Nouval Farisi (35), dan Arief Rahman Hakim (47). Ketiganya merupakan pengembangan dari penangkapan sejumlah teroris di Jakarta dan sekitarnya pada Senin, 29 Maret 2021 lalu.

Sebelumnya diberitakan, Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti Teror, kini tengah memburu tiga terduga teroris yang diketahui berada di Ibu Kota DKI Jakarta. Ketiganya masuk dalam daftar pencarian orang (DPO).

"Saya mengatakan bahwa tiga DPO itu benar adalah DPO Densus 88 Anti Teror Polri," ucap Kepala Bidang Penerangan Umum Divisi Hubungan Masyarakat Polri, Komisaris Besar Polisi Ahmad Ramadhan kepada wartawan, Rabu 7 April 2021.