Turut Berduka Cita, Oka Mahendra Meninggal Dunia

Karangan bunga turut berduka cita (foto ilustrasi)
Sumber :
  • vivanews/Andry Daud

VIVA – Kabar duka datang dari Partai Golkar. Salah satu mantan politisi Golkar, A.A Oka Mahendra, meninggal dunia pada Senin pagi 7 Desember 2020. Kabar duka yang beredar di WhatsApp grup ini dibenarkan oleh Politisi senior Golkar, Paskah Suzetta.

“Betul, saya mendapatkan informasi demikian,” ucap Paskah kepada VIVA

Diketahui, Oka Mahendra merupakan anggota DPR RI dari Partai Golkar sebelum reformasi. Begini isi lengkap pesan yang beredar di grup WhatsApp tersebut:

Mohon izin menyampaikan berita duka cita, *Telah meninggal dunia Bapak A.A. Oka Mahendra* pada hari Senin tanggal 7 Desember 2020 jam 09.12 WITA di RS Sanglah - Denpasar, Bali. Mohon doanya semoga alm Pak Oka diampuni segala dosa2nya & mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan YME. Aamiin 

Turut berduka dan  SOKSI kehilangan  lg satu kader yang potensial yang penuh pengbdiannya untuk negara. Melalui kiprahnya dari SOKSI  sampai ke penugasan untuk bangsa dan Negara. Doa kami menyertai mu senior Bpk. A.A. Oka  Mahendra, dgn kebaikan yg telah  senior perbuat selama ini menjadi bekal utk berada di sisi  Tuhan Yang Maha Kuasa. Aamiin.

Turut berduka cita ats wafatnya bpk AA.OKA MAHENDRA mantan Wakil Sekjen DPP GOLKAR di era Sudharmono. Alm adlah kader SOKSI yg sejati di usia yg muda belia ( 24 thn ) telah menjdi anggota parlemen di senayan. Dan sangat loyal kepada almarhum Suhardiman. Selamat jalan pak Oka  menghadap YG KUASA. Kami juga akan menusul. (ren)

Baca juga: Kaesang Pangarep Pasang Foto Bareng Anak Presiden