Gubernur Sulsel Beri Beasiswa ke Bocah Penjual Jalangkote Korban Bully
- VIVAnews/Irfan
VIVA – Rasa iba dan empati terus mengalir kepada RZ, bocah korban perundungan atau bully, dari Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan. Video bully yang dialami RZ oleh sekelompok pemuda viral dan jadi perhatian masyarakat luas.
Bantuan pun terus berdatangan, baik dalam bentuk uang tunai, barang dan juga dukungan moral kepada murid kelas 5 sekolah dasar itu.
Kali ini, Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah memanggil khusus RZ ke rumah dinasnya, di Kota Makassar, Selasa, 19 Mei 2020.
RZ, yang kesehariannya berjualan pastel atau jalangkote istilah khasnya di Sulsel, langsung dihadiri sepeda motor metik dan bantuan beasiswa senilai Rp500.000 per bulan.
“Saya secara pribadi memberikan beasiswa untuk tiga tahun. Sebulan dikasih Rp500.00. Terus, ada motor. Motor itu motor listrik, tentu mungkin belum bisa pakai motor. Jadi, mungkin bapaknya atau ibunya bisa gunakan, dan masih banyak lagi yang lain,” kata Nurdin.
Dia mengaku sudah menyaksikan langsung video RZ yang di-bully sekelompok anak muda di kampungnya. Ia prihatin dan mesti memberikan dukungan kepada RZ.
Diketahui, RZ adalah salah satu tulang punggung di keluarganya. Sepulang sekolah, ia menjajakan kue jalangkote.
“Hari ini banyak yang sangat support ananda ini. Semoga, Insya Allah kembali bersemangat untuk sekolah, ya. Insya Allah akan menjadi orang yang berguna bagi bangsa dan negara,” tutur Nurdin.
Adapun para pelaku perundungan, Nurdin memastikan kepolisian sudah melakukan penindakan hukum.
Aparat juga bertindak cepat segera mengamankan kelompok pemuda yang mem-bully.