Banyak yang Sembuh, Pasien Corona di RS Persahabatan Sisa 17 Orang

Sumber :

VIVA –  Sejak menjadi RS rujukan penanganan Covid-19, sudah banyak pasien positif yang dinyatakan sembuh dirawat di RSUP Persahabatan. Tercatat hingga Kamis 26 Maret 2020 siang, sudah ada 15 pasien yang sembuh dan boleh kembali ke keluarga masing-masing.

"Sampai saat ini sudah ada 15 pasien yang sempat kami rawat dan dinyatakan sembuh," ujar Dirut RSUP Persahabatan Rita Rogayah saat dikonfirmasi VIVAnews.

Sementara itu, jumlah pasien covid-19 yang diisolasi di RSUP Persahabatan terus berkurang. Saat ini RSUP persahabatan merawat 37 pasien, 17 pasien diantaranya positif dan 20 pasien dalam pengawasan.

"Saat ini, pasien yang ada di RSUP persahabatan berjumlah 37 orang. 17 pasien positif covid dan 20 pasien dalam pengawasan. Nanti kalau ada informasi terbaru akan diberitahukan lagi," kata Rita.

Ia juga menjelaskan, saat ini RSUP Persahabatan juga merawat 3 pasien anak-anak. Selain itu, Rita juga menjelaskan pada tanggal 24 Maret 2020 dua pasien dinyatakan meninggal di RSUP Persahabatan. satu pasien positif covid 19 yang berusia 66 tahun dan satu pasien dalam pengawasan berusia 76 tahun.