Heboh Dipecat Dewas TVRI, Helmy Yahya Buka Suara Siang Ini
- VIVA/M Ali Wafa
VIVA – Permasalahan di TVRI kembali menjadi sorotan publik hari ini. Beredar surat berkop TVRI dari Dewan Pengawas terkait pencopotan Helmy Yahya dari jabatannya sebagai Direktur Utama.
Dalam surat tersebut, Helmy diberhentikan dari jabatannya yang sejatinya selesai pada 2022. Ada lima pertimbangan yang mendasari pemberhentian tersebut.
Salah satunya karena Helmy tidak menjawab atau memberikan penjelasan mengenai program siaran berbiaya besar, antara lain terkait hak siar Liga Inggris.
Kabar mengenai pemberhentian ini pun menjadi trending di Twitter pagi ini. Hingga pukul 07.41 sudah ada 1.802 Tweets membahas topik ini. Pro kontra dari netizen pun terus bergulir.
VIVAnews saat mengkonfirmasi langsung Helmy mengenai hal ini, belum mendapatkan respons. Namun, berdasarkan informasi yang dihimpun, Helmy akan memberikan keterangan resmi kepada publik siang ini
(ren)