Bus Masuk Jurang Sedalam 75 Meter, 25 Penumpang Tewas
- VIVAnews/Sadam Maulana
VIVA – Bus Sriwijaya dari Bengkulu menuju ke Palembang jatuh ke jurang sedalam 75 meter hingga ke tepian Sungai di Liku Lematang, Desa Prahu Dipo, Kecamatan Dempo Selatan, Pagaralam, Sumatera Selatan, Selasa dini hari, 24 Desember 2019.
Insiden kecelakaan tersebut mengakibatkan 25 penumpang meninggal dunia. Sementara 14 penumpang lainnya berhasil selamat dan hanya mengalami luka-luka. Hingga kini, tim gabungan yang terdiri dari Basarnas, BPBD, Polres dan Tagana Pagaralam, masih melakukan proses evakuasi.
"Korban akibat kecelakaan hingga pukul 09.22 WIB tadi terdata berjumlah 25 orang. Tim gabungan sendiri saat ini masih melakukan proses evakuasi," kata Kepala Kantor SAR Palembang, Berty DY Kowaas, melalui Kepala Sub Seksi Operasi dan Siaga, Benteng Telau.
Dia mengungkapkan, dari jumlah penumpang yang meninggal dunia, telah teridentifikasi tiga di antaranya merupakan satu sopir bus dan dua kernet. Sopir bus jenis Mitsubishi Fuso dengan nomor polisi BD 7031 AU ialah Feri.
"Seluruh korban telah dievakuasi ke Rumah Sakit Besemah Pagaralam. Ada yang sudah teridentifikasi dan ada yang belum," ujarnya menjelaskan.
Beberapa korban yang berhasil terindentifikasi di antaranya Feri, Ilyas, Yuda Sanjaya, Marsono dan Imron. Untuk penyebab terjadinya kecelakaan sendiri hingga kini belum diketahui. [mus]