Pekerja Tewas Masuk Mesin Penggiling Kayu, Perusahaan Akan Evaluasi
- U-Report
VIVA – Kecelakaan kerja mengerikan terjadi di Kabupaten Siak, Riau. Marlis, (52), tewas mengenaskan setelah jatuh dan tersedot masuk mesin penggilingan kayu milik PT IKPP Perawang.
Humas PT IKPP Perawang, Armadi, tidak menampik peristiwa kecelakaan yang terjadi di lingkungan perusahaannya, Rabu dini hari, 11 Desember 2019.
Atas peristiwa itu, kata Armadi, perusahaan turut belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas apa yang menimpa korban.
"Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan. Kemudian berkenaan dengan regulasi dan peralatan safety telah diikuti dan dipenuhi. Namun dengan kejadian ini kami akan evaluasi kembali sistem kerja yang ada di unit terkait," kata Armadi dalam keterangan tertulisnya yang diterima VIVAnews.
Adapun hak-hak yang sepatutnya diterima, ditegaskan Armadi, akan dipenuhi perusahaan dan akan dilakukan pengawalan hingga diterima oleh ahli waris.
Diberitakan sebelumnya, peristiwa kecelakaan kerja terjadi saat korban kerja malam pada Selasa 10 Desember 2019. Korban bekerja di bagian mesin metal (benda-benda asing/batu).
Sekitar pukul 02.00 WIB korban sudah tidak terlihat berada di lokasi. Sehingga beberapa karyawan lainnya melakukan koordinasi untuk melakukan pencarian.
Setelah lebih kurang 30 menit, kemudian sejumlah saksi dari karyawan perusahaan menemukan helm dan pakaian yang sudah tidak utuh penuh dengan darah. Belakangan diketahui, korban jatuh dan tersedot mesin penggiling kulit kayu.