Didi Kempot Sempat Sibuk Bikin Lagu "Ojo Mudik" Bareng Wali Kota Solo

Didi Kempot.
Sumber :
  • Instagram @didikempot_official

VIVA – Maestro musik Campursari tanah air, Didi Kempot meninggal dunia Selasa pagi, 5 Mei 2020 pukul 07.45. Didi Kempot meninggal dunia di Rumah Sakit Kasih Ibu, Solo Jawa Tengah.

Sebelum meninggal dunia, Didi Kempot diketahui sempat mengerjakan beberapa project. Salah satunya adalah menciptakan lagu Ojo Mudik. Lagu Ojo Mudik ini merupakan salah satu project yang dilakukannya untuk memberikan ajakan masyarakat tidak mudik di situasi pandemi corona saat ini.

"Imbauan untuk tidak mudik, supaya penyebaram virus corona selesai," kata Walikota Solo, FX Hadi Rudyatmo seperti diberitakan Breaking News tvOne, pagi ini, Selasa 5 Mei 2020.

Sosok Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo diketahui cukup dekat bukan hanya dengan Didi Kempot sendiri. Tetapi juga dengan keluarga besar Didi Kempot seperti ayahanda Didi Kempot dan anak-anak Didi Kempot. 

Dikabarkan, Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo akan mengantarkan jenazah ke rumah duka almarhum Didi Kempot di Solo. Walikota Solo juga dikabarkan akan mengantarkan jenazah Didi Kempot di rumah duka di Ngawi, Jawa Timur untuk dimakamkan.

Dikabarkan pagi ini, Didi Kempot dilarikan ke Rumah Sakit Restu Kasih Ibu, Solo pukul 07.25 dalam keadaan tidak sadarkan diri. Dokter jaga di IGD rumah sakit kemudian memberikan pertolongan namun, karena kondisi Didi Kempot yang buruk, almarhum meninggal pada pukup 07.45 WIB.

Hingga saat ini belum dipastikan penyebab meninggalnya alamrhum. Namun kabar yang beredar di kalangan pewarta almarhum Didi Kempot diduga meninggal karena penyakit jantung.