Anggota TNI Ini Bisa 7 Bahasa Asing, tapi Belum Pernah ke Luar Negeri

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto bersama Kopda Hardius Rusman.
Sumber :
  • VIVAnews

VIVA – Tidak semua orang memiliki kemampuan untuk mempelajari bahasa asing. Namun, anggota TNI yang satu ini bisa berbicara dalam tujuh bahasa yang berbeda.

Uniknya lagi, ia mempelajarinya bukan melalui kursus atau bimbingan, melainkan hanya memanfaatkan grup WhatsApp. Tujuh bahasa yang dikuasai adalah Jerman, Prancis, Inggris, Italia, Portugis, Spanyol, dan Belanda.

Dilansir dari VIVAnews, Selasa 8 oktober 2019, anggota TNI yang dimaksud adalah ?Kopral Dua Hardius Rusman. Saat ini, ia bertugas di ?Kodim 0111/Bireuen Kodam Iskandar Muda.

Hardius juga bukan lulusan universitas ternama. Pendidikan terakhirnya hanya Sekolah Menengah Atas (SMA) 2 Bengkulu Selatan, yang ia selesaikan 16 tahun lalu.

Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto terkesima atas prestasi tersebut. Ia kemudian mengundang Hardius ke Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur.

"Dengan menguasai tujuh bahasa asing, diharapkan Kopda Hardius Rusman bisa berkontribusi pada masyarakat dan juga TNI," ujarnya.

Hadi menjelaskan, kemampuan Hardius adalah karunia dari Allah SWT, dan diharapkan bisa memotivasi anggota lainnya untuk terus berkembang sesuai dengan tuntutan zaman.

Selama mempelajari bahasa asing, Hardius menggunakan internet sebagai alat bantu. Ia kerap memanfaatkan fitur yang disediakan oleh Google, yakni Google Translate.

"Saya belum pernah jalan-jalan ke luar negeri, belum pernah juga tugas di luar negeri,” tutur Hardius.