Kecelakaan Tunggal kembali Terjadi di Jalan Tol Pandaan-Malang

Kondisi mobil Toyota Rush yang mengalami kecelakaan jalan tol di Pandaan-Malang (foto tangkapan layar)
Sumber :
  • timesindonesia

Kecelakaan tunggal, kembali terjadi di Jalan Tol Pandaan-Malang, Senin (17/6/2019). Tepatnya berada di KM 77, Lawang, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Mobil Toyota Rush B 1036 PFK mengalami pecah ban dan menabrak pembatas jalan tol. Beruntung pengemudi Mobil bernama Heru Wardana, 33 tahun warga, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang, selamat dari kecelakaan tersebut.

Mobilnya hanya ringsek di bagian depan akibat menabrak pembatas jalan tol. Kanit Laka Lantas Polres Malang, Ipda Agus Yulianto, menjelaskan penyebab peristiwa kecelakaan tersebut.

"Menurut laporan dari PJR Polda Jatim, penyebab kecelakaan diduga pengemudi tidak mengecek kondisi ban," ujarnya kepada TIMES Indonesia.

Lebih lanjut dia menjelaskan, mobil mengalami pecah ban bagian kanan. Kondisi tersebut menyebabkan terjadinya kecelakaan tunggal.

"Pengemudi memacu kendaraannya dari arah Malang menuju Pandaan dengan kecepatan kurang lebih 100 kilometer per jam," urainya

Dengan kecepatan seperti, pengemudi tidak bisa mengendalikan kendaraannya ketika mengalami pecah ban di kilometer 77 di jalan yang lurus.

"Selanjutnya, kami imbau kepada pengendara yang melintasi jalan tol Pandaan-Malang untuk memperhatikan kondisi kendaraanya dan tetap berkonsentrasi, supaya menghindari terjadinya kecelakaan lalulintas," tuturnya.(*)