Ma'ruf: Saya Lebaran di Jakarta, Silakan Kalau Pak Sandi Ingin Ketemu

KH Ma'ruf Amin.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto

VIVA –  Calon Wakil Presiden, Ma'ruf Amin mengatakan akan berlebaran di rumahnya, di Jakarta. Ia pun mengaku siap menerima kedatangan Calon Wakil Presiden Sandiaga Uno bila ingin bertemu dengannya.

"Di Jakartalah. Saya di rumah. Kan Pak Sandi di Amerika. Kemarin saya siap kalau Pak Sandi mau ketemu, kita terbuka tapi beliau masih sibuk katanya," kata Ma'ruf.

Ia menambahkan rencananya akan salat Idul Fitri masing-masing, tak bersama Jokowi. Setelah salat, Ma'ruf berencana akan bertemu dengan Jokowi.

"Sendiri-sendiri (tak salat bersama Jokowi), tapi habis itu nanti mungkin saya ke sana untuk bertemu Pak Jokowi. Sekitar jam 9-10 di istana," kata Ma'ruf.

Sebelumnya, Calon wakil presiden Ma'ruf Amin membantah pernyataan Sandiaga Uno terkait adanya sejumlah orang yang diutus untuk menemui dirinya. Sejak awal, Ma'ruf mengatakan, dirinya membuka diri bertemu dengan Sandiaga Uno pasca pemungutan suara 17 April lalu. 

Sandiaga, mengatakan telah berupaya bertemu dengan Ma'ruf Amin lewat 17 orang yang sudah dihubunginya ihwal pertemuan. Namun rencana itu kandas lantaran Ma'ruf disebut belum menyediakan waktu.