Ahli Reserse Lulusan Terbaik Akpol Pimpin Kepolisian Surabaya

Kombes Pol Rudi Setiawan (kanan) dan Kombes Sandi Nugroho saat serah-terima jabatan kepala Polrestabes Surabaya di Markas Polda Jatim pada Selasa, 7 Mei 2019.
Sumber :
  • VIVA/Nur Faishal

VIVA – Jabatan Kepala Kepolisian Resor Kota Besar Surabaya berganti dari Komisaris Besar Polisi Rudi Setiawan ke Kombes Pol Sandi Nugroho. Upacara serah terima jabatan posisi itu digelar di Gedung Tribrata Kepolisian Daerah Jawa Timur, Surabaya pada Selasa, 7 Mei 2019. Sertijab dipimpin langsung oleh Kepala Polda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan.

Rudi Setiawan memimpin Korps Bhayangkara di Kota Surabaya selama delapan belas bulan. Kini dia dipromosikan menjadi Wakil Kepala Polda Lampung. Adapun penggantinya, Sandi Nugroho, menjabat sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Pideksus Badan Reserse Kriminal Polri sebelum kini sebagai Kepala Polrestabes Surabaya.

Luki Hermawan mengatakan, Sandi memiliki latarbelakang pengalaman di bidang reserse. Luki percaya Sandi mampu mengemban tugas menjaga Kota Pahlawan. "Kapolrestabes yang baru ini lulusan terbaik Akpol (Akademi Kepolisian) 1995 dan berpengalaman di bidang reserse," ujarnya.

Rudi bersyukur bisa mencicipi tugas sebagai pucuk pimpinan Polrestabes Surabaya. Banyak momen yang dirasakannya selama bertugas di Surabaya. "Saya yakin dan percaya ke depannya di bawah kepemimpinan Bapak Sandi, Surabaya pasti lebih baik," katanya.

Pergantian jabatan kepala Polrestabes Surabaya itu melengkapi proses penyegaran institusi penegak hukum di Surabaya. Sekira sebulan lalu, Kepala Kejaksaan Negeri Surabaya juga berganti orang, dari Muhammad Teguh Darmawan ke Anton Delianto. Sertijab dua pejabat Adhyaksa itu dilakukan di Kejaksaan Tinggi Jatim pada April lalu.

Teguh Darmawan dipromosikan di tempat tugasnya yang baru sebagai Asisten Bidang Pembinaan pada Kejati Jawa Tengah. Adapun Anton Delianto menjadi Asisten Pidana Khusus Kejati Bali sebelum menempati posisinya yang baru sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Surabaya. (mus)