Bocah Tewas Terpanggang dalam Kebakaran Rumah di Jambi
- VIVA/Syarifuddin Nasution
VIVA – Lima rumah dilaporkan terbakar di Dusun Suka Negara, Desa Lambur Luar, Kecamatan Sabak Timur, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Jambi, pada Selasa malam, 23 April 2019. Seorang bocah berusia lima tahun tewas setelah terpanggang di dala rumah itu.
Polisi mengonfirmasi bahwa ada seorang bocah terjebak dan terpanggang di dalam kebakaran itu. Namun penyebab kebakaran belum diketahui karena polisi masih menyelidikinya.
"Benar ada lima rumah terbakar, dan satu anak di bawah umur ikut menjadi korban," kata Kepala Kepolisian Resor Tanjung Jabung Timur AKBP Agus.
Menurut Kepala Kepolisian Sektor Sabak Timur AKP Suwanto, kebakaran itu terjadi pukul 19.30 WIB dan api dapat dipadamkan sejam kemudian. Warga berjibaku mamadamkan api dengan air dan peralatan seadanya karena api cepat membesar.
"Warga sempat teriak minta tolong karena ada anak di bawah umur di dalam rumah, karena api sangat besar sehingga tidak terselamatkan," katanya.
Bocah yang menjadi korban tewas dalam kebakaran itu diketahui anak pasangan suami-istri Sukri dan Icha. Mayat si bocah masih diautopsi di rumah sakit terdekat.
Para korban kebakaran ditampung sementara di rumah-rumah tetangga. Polisi menghimbau agar tetap berhati-hati saat meningalkan rumah, apalagi kebanyakan rumah di sana ialah rumah panggung yang terbuat dari kayu.