Polisi Belum Izinkan Acara Rocky Gerung di Lombok

Rocky Gerung
Sumber :
  • ANTARA Foto/Rivan Awal Lingga

VIVA – Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat belum memberikan izin Rocky Gerung bersama Ustaz Haikal Hassan menggelar talk show di Senggigi, Lombok.

Rencananya Rocky dan Haikal akan menggelar talk show Sabtu, 9 Maret 2019 di Hotel Aruna Senggigi. Talk show tersebut bertema 'Eksistensi Melahirkan Perubahan'.

Kabid Humas Polda NTB, Ajun Komisaris Besar Polisi Purnama, mengatakan alasan polisi belum memberi izin acara lantaran belum memenuhi syarat.

"Belum penuhi syarat. Belum ada surat rekomendasi dari Kades dan Hotel Aruna," ujarnya, Jumat 8 Maret 2019.

Sementara Public Relation Hotel Aruna, Puri, saat dikonfirmasi terpisah, mengatakan masih menunggu kelengkapan persyaratan dari panitia acara untuk meneruskan rekomendasi kegiatan di polisi.

"Kami masih menunggu kelengkapan syarat-syarat dari pihak panitia," jelasnya.

Sebelumnya beredar spanduk menolak kehadiran Rocky Gerung dan Ustaz Haikal Hasan terpasang di sejumlah daerah di Lombok. Diketahui, Rocky dan Haikal Hasan akan menggelar talk show di sebuah hotel kawasan Senggigi pada 9 Maret.

Pantauan VIVA, Beberapa titik di Lombok terpasang spanduk yang bertuliskan “Masyarakat Bumi Gora menolak keras Rocky Gerung sang penista agama, Haikal Hasan sang penyebar kebencian dan provokasi”.

Lagi-lagi tidak diketahui pasti siapa yang memasang spanduk tersebut. Namun terlihat jelas di pinggir jalan Kota Mataram spanduk itu terpampang. (ren)