KPU Lamongan Sudah Terima Semua Surat Suara untuk Pemilu 2019

Proses kedatangan surat suara di Gudang KPU Lamongan, Jalan Raya Pasar Ikan Lamongan, Selasa (26/2/2019). (FOTO: MFA Rohmatillah/TIMES Indonesia)
Sumber :
  • timesindonesia

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Lamongan (KPU Lamongan) kembali menerima logistik surat suara untuk Pemilu 2019. Logistik surat suara yang datang tahap ke dua ini adalah surat suara untuk surat suara Presiden dan Wakil Presiden, DPRD Kabupaten dan DPD.

"Hari ini semua surat suara sudah dikirim dari percetakan, masing-masing jenis surat suara 1.077.636," kata Imam Ghozali, Ketua KPU Lamongan, Selasa (26/2/2019).

Ghozali mengatakan, surat suara yang datang pada hari disimpan di dua tempat terpisah. "Untuk DPD RI di gudang sini (Jalan Raya Pasar Ikan) dan untuk surat suara Presiden Wakil Presiden dan DPRD Kabupaten kita letakkan di Kantor KPU," ujarnya.

Dengan datangnya surat suara tahap dua ini, maka KPU Lamongan sudah menerima semua logistik surat suara untuk Pemilu 2019. "Sudah tercukupi semua, termasuk tambahan 2 persen dari DPT," tutur Ghozali. (*)