Yusuf Mansur Tegaskan Ketidakdamaian Pilpres Bisa dari Mana Saja
- dok.ist
VIVA – Sejumlah tokoh nasional, salah satunya Ustaz Yusuf mansur, menginisiasi gerakan tanda pagar #2019PilpresCeria awal pekan ini. Dengan harapan, gelaran pesta demokrasi tahun depan belangsung sejuk dan damai.
Dia pun menegaskan, ketidakdamaian yang berisiko terjadi bukan berasal dari satu pihak tertentu saja. Tetapi, bisa terjadi karena dipicu semua pihak.
"Jangan sampai ada kesan ketidakdamaian itu diciptakan oleh salah satu saja, ini dari dua-duanya," ujar Yusuf, ketika diwawancarai tvOne, Rabu 19 September 2018.
Dia mengatakan, kampanye yang akan dilakukan dua bakal pasang calon haruslah menggunakan hal-hal yang positif. Bukan mengumbar keburukan dan membuat ketidakdamaian di masyarakat.
"Kalau emang ingin jagoan menang, kenapa tidak bicara kebaikan jaoannya, tanpa mengatakan bicara keburukan lawannya," tegasnya.
Dia pun menegaskan, pilpres ceria akan didorong pula menggunakan data. Sehingga, apa yang dikampanyekan valid berdasarkan data yang ada di lapangan.
"Ide (Pilpres) ceria ini harus pakai data," tegasnya.