Jokowi Dampingi Sultan Brunei Tanam Pohon Perdamaian

Presiden Joko Widodo bersama Sultan Brunei Darussalam, Hassanal Bolkiah
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro

VIVA – Presiden Joko Widodo mendampingi Sultan Brunei Darussalam, Yang Mulia Haji Hassanal Bolkiah, menanam pohon perdamaian di halaman dalam Istana Bogor, Jawa Barat, Kamis, 3 Mei 2018. Sultan yang sekaligus Perdana Menteri Brunei itu melakukan kunjungan kenegaraan ke Indonesia.

Berdasarkan pantauan VIVA, rombongan Sultan tiba di Istana Bogor pada pukul 10.30 WIB. Ia didampingi istrinya, Yang Mulia Raja Isteri Pengiran Anak Hajah Saleha. Kedatangan rombongan disambut barisan siswa-siswi sekolah dasar berpakaian tradisional Indonesia. Mereka mengibar-ngibarkan bendera Indonesia dan Brunei sambil memanggil-manggil Sultan.

"Selamat datang Raja Sultan," seru mereka.

Jokowi bersama Ibu Negara, Iriana Jokowi, lantas menjemput Sultan dari mobilnya. Kedua kepala negara kemudian menginspeksi jajaran Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) usai lagu kebangsaan kedua negara diperdengarkan oleh drumband Paspampres.

Di halaman belakang, jenis pohon yang ditanam adalah Barringtonia Asiatica. Jokowi dan Sultan bergantian menuangkan tanah ke lubang yang sudah dipersiapkan, kemudian menyiramnya.

Rangkaian acara kedua kepala negara akan dilanjutkan secara tertutup berupa pengisian buku tamu, foto bersama, pertemuan bilateral, dan jamuan makan siang kenegaraan. Keduanya juga dijadwalkan memberi keterangan pers bersama usai seluruh sesi.

Rombongan Sultan berada di Indonesia pada 2 hingga 4 Mei 2018. Isi pembicaraan kedua kepala negara direncanakan menyangkut kerja sama ekonomi, serta perlindungan TKI di Brunei.