Sandiaga Pastikan Bahan Pangan Tak Terganggu Cuaca Ekstrem

Wakil Gubernur DKI Sandiaga Uno
Sumber :
  • VIVA.co.id/Jeffry

VIVA – Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno memastikan, ketersediaan bahan pangan tidak terganggu dengan adanya cuaca ekstrem. Ia menjamin, badan usaha milik daerah (BUMD) yang mengurusi masalah pangan bakal menyiapkan stok apalagi menjelang Natal dan Tahun Baru. 

"Khususnya menghadapi perubahan iklim ini. Tadi ada (BUMD) food station, Dharma Jaya, dan PD Pasar Jaya. Alhamdulillahah pasokan untuk bahan- bahan pokok, pangan, cukup dan ada di level aman," kata Sandiaga di Balai Kota, Jakarta, Selasa 12 Desember 2017. 

Sandiaga mengatakan, rantai distribusi pun akan dibuat sederhana. Sehingga produksi dari pemasok hingga sampai berada di tangan masyarakat bisa diterima cepat. 

Menjelang Natal dan tahun Baru, kata dia, permintaan cukup banyak. Dengan demikian, sesuatu yang tidak diharapkan bisa diminimilasir sejak awal. 

"Jadi ini yang kita harapkan, tidak ada lagi gejolak untuk Natal dan Tahun Baru," ujarnya. (mus)