Evakuasi KRL Anjlok di Stasiun Jakarta Kota Rampung

KRL Commuter Line.
Sumber :
  • ANTARA/Reno Esnir

VIVA.co.id – Proses evakuasi kereta rel listrik (KRL) dengan nomor KA 1340 yang anjlok di Stasiun Jakarta Kota, Kamis, 14 September 2017, telah selesai dilakukan pukul 15.50 WIB.

Dalam keterangan tertulis yang diterima VIVA.co.id, Kamis, 14 September 2017, VP Komunikasi PT KAI Commuter Jabodetabek Eva Chairunisa mengemukakan, saat ini proses pemeriksaan jalur masih dilakukan oleh tim prasarana. Hal itu untuk memastikan keamanan jalur tersebut.

Selain itu, untuk memaksimalkan pelayanan operasional KRL, menurut Eva, sekitar satu jam ke depan perjalanan KRL pergi pulang Jakarta Kota-Bogor dan Jakarta Kota-Bekasi masih dibatasi. 

"Tidak semua perjalanan KRL untuk lintas Jakarta Kota - Bogor /Bekasi dapat beroperasi melalui lintas Manggarai - Jakarta Kota," ujarnya.

Sebagian perjalanan masih akan dialihkan menuju jalur alternatif, seperti Tanah Abang - Kampung Bandan untuk KRL dari arah Bogor, dan jalur Pasar Senen - Kampung Bandan untuk KRL dari arah Bekasi. Sebagian perjalanan KRL lainnya hanya sampai  Stasiun Manggarai.

Sebelumnya, kereta Commuter Line rute Jakarta Kota-Bekasi anjlok Stasiun Kota, Kamis, 14 September 2017, sekitar pukul 09.40 WIB