Koridor Tandean-Ciledug Akan Diperpanjang Sampai Poris

Penambahan Halte Transjakarta Koridor 13
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

VIVA.co.id – Wali Kota Tangerang Arief Rachadiono meminta koridor 13 TransJakarta diperpanjang sampai ke terminal Poris. Saat ini, rute Tendean-Ciledug hanya sampai di kawasan Puri Beta, Tangerang.

Menurut Arief, terminal Poris akan menjadi kawasan Transit Oriented Development (TOD). Sehingga jika koridor 13 diperpanjang akan memudahkan mobilitas warga.

"Kami atas nama Pemkot Tangerang berharap Tendean-Ciledug dikembangkan sampai ke terminal Poris," kata Arief saat peresmian Koridor 13 di Halte Cipulir, Jakarta, Rabu, 16 Agustus 2017.

Menanggapi hal itu, Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menyetujui usulan tersebut. Pihaknya akan segera membicarakan anggaran pembangunan itu dengan pemerintah pusat, karena telah melibatkan dua provinsi.

"Tadi Pak Wali Kota (Tangerang) minta diperpanjang (koridor 13), akan kita lanjutkan sampai ke Poris," ujarnya.

Koridor 13 TransJakarta menggunakan jalur layang khusus, yang merupakan jalan layang tertinggi di Jakarta dengan ketinggian mencapai 23 meter dari daratan. Selain itu, jalan yang  memiliki panjang 9,3 kilometer ini memiliki lebar 8 meter.