Demo Keluarkan Ahok di Rutan Cipinang, Polisi Siap Siaga
- VIVA.co.id/Chandra Gian Asmara
VIVA.co.id – Kepolisian Republik Indonesia mulai mempersiapkan berbagai antisipasi, apabila ratusan massa 'Bebaskan Ahok' melakukan hal-hal tak diinginkan. Satu mobil water cannon, satu unit barracuda, dan sejumlah gas air mata pun telah dipersiapkan aparat kepolisian.
Kepala Kepolisian Jakarta Timur, Komisaris Besar Polisi Andry Wibowo, menegaskan, proses negosiasi dengan para demonstran terus dilakukan hingga saat ini. Adapun gas air mata yang disiapkan, akan disebar ke beberapa titik aksi.
"Semua sudah dipersiapkan, sesuai dengan SOP yang berlaku," kata Andry, saat ditemui di lokasi, Jakarta, Selasa malam, 8 Mei 2017.
Namun hingga pukul 19.45 WIB, massa masih tetap bertahan di depan Rumah Tahanan Cipinang. Proses negosiasi antara perwakilan massa dan perwakilan aparat kepolisian pun menemui jalan buntu. Massa ingin, agar Ahok keluar sendiri dari rutan.
"Kami akan tetap bertahan di sini. Kami ingin Ahok keluar, dan berorasi. Tidak usah lama-lama, cukup lima menit," ujarnya.
Kepolisian pun menjamin, massa tidak akan melakukan hal-hal yang justru nantinya akan merugikan. Sampai saat ini, ratusan massa terus meneriakkan yel-yel 'bebaskan Ahok' sampai dengan menyanyikan berbagai lagu kebangsaan. (one)