Tiga Anggota DPD Pendukung AHY Dukung Anies-Sandi
- Yunisa Herawati - VIVA.co.id
VIVA.co.id – Tiga anggota Dewan Perwakilan Daerah asal Provinsi DKI Jakarta menyatakan dukungannya kepada Anies Baswedan - Sandiaga Uno dalam putaran kedua Pilkada. Ketiganya adalah, A.M. Fatwa, Fahira Idris dan Dailami Firdaus.
Mereka sebelumnya diketahui mendukung pasangan Agus Harimurti Yudhoyono - Sylviana Murni pada putaran pertama, kemudian tersingkir lantaran suaranya tak bisa masuk ke putaran dua
"Pada Pilkada putaran kedua nanti, kami bertiga ini pada tahap pertama memang ke paslon satu (Agus - Sylvi). Tapi dengan izin rekan kami berdua ini, kami ke paslon nomor tiga (Anies - Sandi)," kata A.M. Fatwa di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin, 20 Februari 2017.
Anggota DPD lainnya Fahira Idris mengatakan, dukungan kepada Anies - Sandi merupakan keputusan pribadi tanpa perlu dikaitkan dengan lembaga tempat ketiganya bernaung. Meski demikian, anak dari politikus senior Partai Golkar Fahmi Idris ini, siap mendukung dengan mengajak konstituennya di DKI Jakarta mengalihkan dukungan ke pasangan yang diusung Partai Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera itu.
"Kami bertiga akan mendukung Anies - Sandi. Ini pilihan pribadi," kata Fahira.
Berdasarkan data hasil sistem penghitungan sementara lewat formulir C1 di seluruh tempat pemungutan suara (TPS), menyatakan pasangan Agus - Sylvi mendapatkan perolehan suara 936. 609 (17,07%) pemilih, sementara Basuki - Djarot 2.357.637 (42,96%) dan Anies - Sandiaga 2.193.636 (39,97%).
Walaupun bukan hasil resmi, namun bisa dipastikan tak ada satu pun suara yang menunjukan Pilkada berjalan satu putaran. Bila tidak ada perubahan signifikan atas hasil penghitungan ini, kemungkinan pasangan Basuki - Djarot dan Anies - Sandi berkompetisi kembali pada putaran kedua pada pertengah April 2017. (ase)