Janji AHY untuk Penyandang Disabilitas Jakarta
- raudhatul zannah/VIVA.co.id
VIVA.co.id – Calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono mengatakan, dia akan mewujudkan Jakarta sebagai kota yang ramah, terutama bagi warga Jakarta penyandang disabilitas.
Menurutnya, kondisi Jakarta hingga saat ini masih jauh dari ideal. Sehingga, adanya kota yang ramah khususnya, mampu memberi kemudahan untuk para penyandang disabilitas.
Tak hanya itu, putra sulung presiden keenam RI ini juga akan memberikan ruang publik, transportasi, perkantoran, dan segala macam infrastuktur lainnya yang nyaman.
"Itu semua nanti pemerintah harus menjamin, kemudahan untuk mereka (penyandang disabilitas)," kata Agus di Gedung Joeang, Jakarta Pusat, Jumat 3 Februari 2017.
Adapun komitmen Agus, secara teknis maupun konsep, ia sangat ingin mewujudkan berbagai hal yang bisa menambah kenyamanan dan kemudahan untuk para disabilitas. Termasuk warga Jakarta untuk memiliki peluang kerja di Ibu Kota.