Pengungsi Afganistan Terserempet Kereta di Kalibata
- ANTARA/Reno Esnir
VIVA.co.id – Seorang warga Afganistan, Wahidullah Adib (19 tahun), terserempet kereta Commuterline Jabodetabek saat melintas di perlintasan KRL, Jalan Raya Kalibata, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis malam, 29 Desember 2016.
Kepala Sub Bagian Hubungan Masyarakat Polres Metro Jakarta Selatan Komisaris Polisi Purwanta, mengatakan, Adib terserempet saat menyeberangi perlintasan kereta di Kalibata.
"Kejadiannya Kamis malam tadi sekitar pukul 20.30 WIB," kata Purwanta di Jakarta Selatan, Jumat 30 Desember 2016.
Purwanta menjelaskan, korban merupakan pengungsi yang berada di bawah naungan United Nations High Commissioner for Refugees, badan PBB yang menangani masalah pengungsi.
Purwanta menambahkan, dari keterangan saksi di lokasi, saat korban hendak menyeberangi perlintasan dia terlihat sedang memainkan telepon seluler, tak menyadari kedatangan kereta.
Selain itu, Adib juga berdiri terlalu dekat dengan rel, sehingga membuat dia terserempet KRL jurusan Stasiun Bogor-Jakarta Kota.
Meski begitu, korban masih tertolong dan langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah Budhi Asih di Jakarta Timur, untuk mendapatkan penanganan medis.
"Saat ini korban masih dirawat di RS Budhi Asih," ujarnya.