Kampanye di Ciganjur, Sandiaga Jual 3 Program Unggulan

Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno.
Sumber :
  • VIVA.co.id / Eduward Ambarita

VIVA.co.id – Dalam kampanyenya di wilayah Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan, calon Wakil Gubernur DKI nomor urut 3 Sandiaga Uno, menyebutkan tiga program unggulan bersama calon gubernurnya Anies Baswedan.

Ketiga program itu adalah program Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus, Kartu Jakarta Sehat (KJS) Plus, dan upaya pembukaan lapangan kerja dengan memberikan akses permodalan serta pelatihan bagi masyarakat.

Untuk program KJP Plus, Sandi mengaku akan menambah manfaat berupa akses tarik tunai, sebagai antisipasi bagi warga yang tertimpa musibah.

Kemudian, untuk program KJS Plus, Sandi berjanji akan memberikan insentif bagi sejumlah kalangan masyarakat, yang dianggap memiliki peran penting di tengah-tengah masyarakat.

"KJS Plus itu akan memberikan tambahan kepada guru guru ngaji, majelis taklim, guru PAUD (pendidikan anak usia dini, dan marbot masjid-musala," kata Sandi di wilayah Ciganjur, Jakarta Selatan, Minggu 20 November 2016.

Selain itu, dalam program ekonominya, Sandi juga berjanji akan membuka lapangan kerja seluas-luasnya. Tujuannya kata Sandi agar jurang kesenjangan sosial dan ekonomi di masyarakat ibu kota tidak terlalu lebar.

"Oleh karena itu, pemberdayaan rakyat kecil juga penting, agar kesenjangan antara si kaya dan si miskin tidak terlalu lebar," ujarnya.