DPRD Yakin Pengganti Ahok Kuasai Masalah Daerah

Serah terima jabatan antara Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dan Soemarsono yang kini ditunjuk menjadi pelaksana tugas Gubernur.
Sumber :
  • Viva.co.id/Moh Nadlir

VIVA.co.id – Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok akan memulai cutinya sebagai peserta Pilkada DKI 2017 terhitung Jumat, 28 Oktober 2016. Ia digantikan Direktur Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri Sumarsono yang telah ditunjuk Mendagri Tjahjo Kumolo.

Terkait hal itu, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DKI Jakarta fraksi Gerindra Prabowo Soenirman menilai tidak akan ada hambatan komunikasi antara pemerintah provinsi dan dewan meski jabatan gubernur dipegang oleh Pelaksana Tugas (Plt).

"Pejabat Eselon I Kemendagri itu biasanya sangat menguasai permasalahan daerah dan saya yakin beliau sangat tahu peran DPRD sehingga komunikasi pasti lancar," kata Prabowo, Rabu, 26 Oktober 2016.

Meski mengaku tidak mengenal secara pribadi, namun wakil ketua Komisi D itu yakin Sumarsono bisa melaksanakan tugas gubernur dengan baik.

"Belum (kenal) tapi kita semua  tahu kiprah beliau selama ini," katanya.

Soemarsono diketahui memang akan menggantikan tugas Ahok selama kurang lebih 3,5 bulan. Ahok yang telah resmi menjadi calon Gubernur DKI, akan menjalani masa cuti kampanye sebagai konsekuensi atas pencalonannya di Pilkada DKI Jakarta 2017 mendatang.

Sebelumnya, Sumarsono yang biasa dipanggil Soni mengaku akan segera berkomunikasi dengan Ahok, sebelum ia mulai bertugas sebagai Plt Gubernur DKI besok. "Saya sama Pak Ahok belum ketemu, harapan saya hari ini bisa bersalam-salaman. Saya siap dengarkan pesan dan harus diperhatikan," kata Soni.