Belum Pernah Diopname, Djarot Yakin Lolos Jadi Cawagub

Pasangan Ahok - Djarot
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Ade Alfath

VIVA.co.id – Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat yakin ditetapkan sebagai calon Wagub DKI bersama Gubernur DKI Jakarta petahana Basuki Tjahaja Purnama. Keyakinan ini karena mantan wali kota Blitar itu mengaku belum pernah diopname.

Menurut Djarot, hasil pemeriksaan kesehatannya di Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) Mintohardjo pekan lalu akan menjadi salah satu pertimbangan Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) DKI untuk menerimanya sebagai cawagub di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI 2017.

"Kalau soal kesehatan, saya enggak pernah sakit, enggak pernah diopname," ujar Djarot di kantor KPUD DKI, Jalan Salemba Raya, Jakarta Pusat, Sabtu, 1 Oktober 2016.

Djarot mengatakan, persyaratan administrasi juga ia lengkapi, termasuk ijazah perguruan tinggi yang pada saat pendaftaran pasangan calon ke KPUD pada 21 September 2016, belum dilegalisir.

"Insya Allah pasti lolos lah," ujar Djarot.

Djarot menghadiri rapat pleno terbuka KPUD yang diselenggarakan untuk menyerahkan hasil verifikasi kesehatan dan persyaratan bakal cagub - cawagub DKI. Djarot menjadi satu-satunya calon peserta yang hadir. Pasangan calon lain diwakili tim pemenangan mereka.

Ahok diwakili Djarot

KPU Provinsi DKI Jakarta menggelar rapat pleno terbuka dengan agenda penyerahan hasil verifikasi persyaratan cagub dan cawagub DKI Jakarta dan penyerahan hasil pemeriksaan kesehatan yang sudah dilakukan oleh tiga pasang calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Jakarta.

Dalam agendanya, KPU DKI mengundang pasangan calon dan pimpinan partai pengusung untuk hadir dalam rapat pleno hari ini.

Gubernur DKI Jakarta yang juga salah satu bakal calon pada Pilgub mendatang, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menyatakan, ia tidak akan hadir dalam rapat pleno yang diselenggarakan di KPU DKI Jakarta siang ini. Kendati demikian, ia mengaku, rapat pleno bersama KPU DKI Jakarta akan diwakilkan oleh calon pendampingnya, Djarot Syaiful Hidayat.

"Enggak. Nanti kayanya Pak Djarot deh (yang datang ke KPU)," kata Basuki Tjahaja Purnama di Lubang Buaya, Jakarta Timur, Sabtu 1 Oktober 2016.

Tampaknya, pasangan ini sudah mulai membagi-bagi kerja sebelum memasuki waktu kampanye untuk memperbesar dukungan dalam Pilgub mendatang. Sebab, Ahok sudah berencana sore nanti akan menghadiri acara Launcing Website Tetap Ahok yang akan dilakukan oleh Tim Relawan Teman Ahok di Graha Pejaten, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

"Teman Ahok sore ya, mungkin saya datang nanti," kata Ahok.