Kapolda Metro akan Tinjau Langsung Pendaftaran Pilkada DKI

Irjen Pol M Iriawan Dahlan
Sumber :
  • Antara/ Fanny Octavianus

VIVA.co.id – Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian secara resmi telah melantik Inspektur Jenderal Polisi Muhamad Iriawan sebagai Kapolda Metro Jaya hari ini, Jumat, 23 September 2016.

Iriawan menyebut tugas paling berat baginya dalam waktu dekat ini, adalah soal pengamanan pemilihan kepala daearah (Pilkada) gubernur DKI Jakarta 2017.

"Kami akan all out penangan Pilkada di wilayah Jakarta. Intinya bagaimana suksesnya Pilkada tersebut. Kalau ibu kota aman terkendali, itu secara barometer dari Pilkada secara keseluruhan," kata Iriawan di Rupatama Mabes Polri, Jakarta Selatan.

Dia tidak menampik penyelenggaraan Pilakada ini rawan. Namun, Iriawan enggan merinci daerah mana saja yang menjadi titik rawan Pilkada DKI Jakarta tersebut.

"Sedikit banyak. Malam ini kami akan paparan lengkap dari masing-masing pejabat utama di sana. Kami minta analisa intelijen," ujar dia.

Jenderal bintang dua itu mengaku akan mempersiapkan pola dan strategi pengamanan guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan selama proses penyelenggaraan Pilkada. Termasuk kemungkinan terjadi kerusuhan dan konflik antar pendukung.

Bahkan, Iriawan mengaku akan langsung memantau proses pendaftaran Pilkada di KPUD. "Kita akan cek ke lapangan. Setelah ini kami akan ke KPU untuk melihat proses pendaftaran," kata dia.

Diketahui, saat ini pendaftaran bagi bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur melalui jalur partai sudah dibuka oleh KPUD DKI Jakarta. Namun baru satu pasangan yang mendaftar yakni petahana Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dan Djarot Saiful Hidayat.

Selain Ahok-Djarot, rencananya pasangan yang baru saja dideklarasikan yakni Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni juga akan mendaftar ke KPUD.