Mobil Terbakar di Jalan Pemuda Akibat Korsleting Listrik

Mobil xenia terbakar di Rawamangun
Sumber :
  • Anwar Sadath/VIVA

VIVA.co.id – Sebuah mobil minibus Daihatsu Xenia dengan nomor polisi B 2350 DU terbakar di Jalan Pemuda, depan Rumah Makan Ayam Suharti, Rawamangun, Pulogadung, Jakarta Timur, Sabtu sore 10 September 2016. Kasieops Damkar Jakarta Timur, Gatot Sulaiman, menjelaskan, kebakaran mobil milik Muhammad Saefudin terjadi sekira pukul 15.50 WIB.

"Informasi dari warga ada mobil yang sedang melintas di Jalan Pemuda terbakar. Anggota langsung menuju ke lokasi dan berusaha memadamkan," kata Gatot di lokasi, Sabtu 10 September 2016.

Petugas hanya mengerahkan satu unit mobil pemadam kebakaran dari pos Pemuda. Sekira 25 menit, api berhasil dijinakkan dan petugas menepikan mobil tersebut.

"Api diduga dari hubungan arus pendek pada sistem kelistrikan. Tidak ada korban jiwa. Kerugian mencapai Rp80 juta," ujarnya.

Mobil terbakar tersebut mengakibatkan kemacetan panjang di jalan Pemuda, Rawamangun.