Mengungkap Wajah Masa Muda Krishna Murti

Mantan Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Krishna Murti.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id – Siapa yang tak kenal Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Krishna Murti. Namanya melejit, setelah peristiwa bom Thamrin pada awal tahun ini. Tak hanya soal kerjanya, Krishna disorot, lantaran gaya nyentrik saat menjalankan tugas.

Krishna juga popoler, karena telah mempublikasikan logo Turn Back Crime (TBC) milik Interpol di Indonesia. Melalui kaus, stiker, dan lain sebagainya, logo TBC sudah melekat di masyarakat.

Namun, tak ada yang tahu bagaimana sosok Krishna Murti saat masih muda, saat dia masih mengikuti sekolah Akademi Kepolisian pada 1991 lalu.

Melalui akun Instagram miliknya @Krishnamurti_91, pria yang sering menggunakan kacamata hitam ini tak malu untuk membongkar wajah lugunya saat itu.

Dalam foto yang diunggahnya di Instagram itu menunjukkan ada lima pria taruna Akpol yang tengah berpose. Krishna berada di urutan kedua dari kiri. Foto itu memang berbeda jauh dari sekarang, sebab, badan Krishna masih terlihat kurus.

"Tahun 91 saya taruna tingkat3; lingkar pinggang masih 63cm.. Berapa lingkar pinggangmu..?? #kmupdates ... Sehat fisik, sehat jasmani, sehat rohani, dan banyak belajar.. Pesan saya utk disampaikan kepada anak2nya agar siap berkompetensi dalam kehidupan yang makin keras..," tulis Krishna dalam Instagramnya.

Foto unggahan ini disukai oleh 13,6 ribu pengikut Instagram nya dan 319 komentar.Tak hanya foto, saat masih menjadi taruna Akpol, Krishna juga mengunggah masa muda yang tengah berdinas di luar negeri.

"Masa muda saya tahun 96 sudah mengembara kemana2; cari kamu, kamu dimana..??? #kmupdates," kata Krishna.