Polisi Sebar Foto Wanita Muda yang Tewas di Pinggir Ciliwung

Wanita muda ditemukan tewas di pinggir Kali Ciliwung, Depok, Jabar.
Sumber :
  • Zahrul Darmawan

VIVA.co.id – Polisi terus berupaya mengungkap mayat wanita tanpa identitas yang tersangkut di bantaran Kali Ciliwung, Sukmajaya, Depok, Jawa Barat, Minggu 24 Juli 2016. Salah satu upaya polisi ialah dengan menyebar foto wajah dan ciri-ciri fisik korban.

Kepala Satuan Reskrim Polres Kota Depok, Komisaris Teguh Nugroho, mengungkapkan, wanita malang ini memiliki ciri-ciri fisik gigi seri agak besar dan menonjol, di bawah mata kiri ada tahi lalat, usia antara 25 sampai 30 tahun.

“Berat kurang lebih 60 kilogram, kulit kuning langsat, dengan golongan darah O," kata Komisaris Teguh.

Selain itu, ciri yang dapat dikenali ialah, korban mengenakan kaos lengan buntung warna pink, celana panjang biru dan bra hitam. Korban juga memakai kutek kuku warna merah tua. Polisi berharap, dengan disebarkannya ciri dan foto korban dapat membantu proses penyelidikan untuk memastikan motif dan penyebab kematiannya.

Bagi keluarga atau masyarakat yang mengenal korban dimohon menghubungi Polres Depok atau mengirim pesan ke 081280141482 yang langsung terhubung ke Sat Reskrim Polresta Depok.

"Jika ada yang merasa mengenali ciri-ciri tersebut, bisa mendatangi Polres Kota Depok," kata Kasat Reskrim.

Seperti diketahui, jasad wanita malang itu pertama kali ditemukan oleh Rojudin, sekitar pukul 09.00 WIB. Salah seorang warga sekitar itu curiga dengan benda mirip boneka yang berada di pinggir Ciliwung yang tak jauh dari rumahnya.

Selain bekas luka, kejanggalan lainnya juga akan coba diungkap Polres Depok sambil menunggu hasil autopsi keluar. Banyak warga yang melihat jasad korban menduga, jika korban sedang hamil. Mereka yang melihat, percaya kalau perut wanita berambut panjang sebahu, berkulit kuning langsat, dan wajah agak bulat itu buncit agak besar seperti orang hamil. 

Tapi polisi tidak mau menduga-duga. Karena itu akan dipastikan dari hasil pemeriksaan forensik mengenai penyebab kematian sampai luka dan kondisi fisik korban.