Arus Balik Mulai Terlihat di Stasiun Gambir

Suasana di Stasiun Kereta Gambir beberapa waktu lalu.
Sumber :
  • VIVA.co.id / Rintan Puspitasari

VIVA.co.id – Pada H+3 lebaran hari ini, terdapat sedikitnya 13.513 pemudik yang akan kembali ke Jakarta usai melakukan perjalanan mudik ke kampung halaman. Menurut data yang didapat dari posko humas PT KAI di Stasiun Gambir, belasan ribu pemudik itu akan tiba di Jakarta dengan menggunakan kereta api reguler dan tambahan.

"Jumlah pemudik kereta api reguler sebanyak 9.373 penumpang, dan jumlah penumpang kereta tambahan sebanyak 4.140 penumpang. Total jadi 13.513 penumpang yang akan datang sampai pukul 23.23 WIB nanti," ujar salah seorang petugas Daop 1 PT KAI, Sabtu 9 Juli 2016.

Sedangkan untuk pemudik asal Jakarta yang hendak berangkat ke berbagai kota di daerah Jawa melalui Stasiun Gambir, pada hari ini tercatat ada sebanyak 8.269 penumpang, baik itu dengan menggunakan kereta reguler maupun tambahan.

Untuk mengantisipasi tingginya lonjakan penumpang yang ingin mudik, PT KAI menyiapkan 17 kereta tambahan, yang dapat digunakan secara fakultatif.

"Kalau yang baru mau berangkat keluar Jakarta ke daerah Jawa, hari ini sampai pukul 18.15 WIB ada 6.007 penumpang yang memakai kereta reguler dan 2.262 yang menggunakan kereta tambahan. Totalnya 8.269 penumpang," kata petugas itu.

(ren)