Hari Minggu Pertama Ramadan, Jalanan Jakarta Lengang

Suasana di car free day (CFD) di Jl. MH Thamrin Jakarta, beberapa waktu lalu.
Sumber :
  • Rebecca Reifi Georgina - VIVA.co.id

VIVA.co.id - Masyarakat DKI Jakarta tampaknya memilih untuk menggunakan hari Minggu pertama mereka di bulan Ramadan ini dengan beristirahat di rumah. Sebabnya, kondisi jalan raya Jakarta pagi ini dapat dibilang sepi oleh kendaraan pribadi maupun angkutan umum.

Dari pantauan yang dilakukan VIVA.co.id, jalan raya daerah Pulo Gadung hingga ke Senen dan tengah kota daerah Thamrin, terpantau sepi. Hanya sedikit sekali terlihat kendaraan pribadi atau bus kota yang melalui jalur yang melewati jalan Cempaka Putih ini.

Keadaan serupa ditemui di daerah Kebon Sirih dan Medan Merdeka Selatan. Jika biasanya banyak ditemukan mobil diparkir oleh mereka yang ingin mengikuti Car Free Day (CFD), maka hari ini kondisi terlihat berbeda. Sepanjang jalan Sabang menuju Thamrin atau sebaliknya dan di daerah Tugu Tani juga tampak sepi kendaraan.

Selain itu, bus TransJakarta yang beroperasi pagi ini juga tampak sepi bahkan hampir kosong penumpang. Halte TransJakarta di Senen pun terlihat sepi tanpa adanya antrean sedikitpun.

"Biasanya hari Minggu ramai lancar. Tapi hari ini sepi dan lancar sekali, beda banget enggak kayak kemarin-kemarin," kata Johan, seorang pengendara bermotor yang datang ke area CFD kepada VIVA.co.id, Minggu, 12 Juni 2016.

Kalau jalanan sepi seperti ini, kata Johan, maka jadi lebih irit BBM (bahan bakar minyak). Selain itu, bila ingin bepergian ke suatu tempat akan lebih cepat.