Sandiaga Optimistis Jadi Cagub DKI dari Demokrat

Sandiaga Uno saat mendatangi Kantor DPP Partai Demokrat.
Sumber :
  • Danar Dono/VIVA.co.id

VIVA.co.id – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat mengadakan penjaringan untuk mencari calon Gubernur DKI Jakarta, periode 2017-2022. Kali ini, DPP Demokrat mengundang Sandiaga Uno untuk melakukan fit and proper test, berlangsung di Kantor DPP Demokrat, Jakarta Pusat, Sabtu, 21 Mei 2016.

Sandiaga Uno terlihat datang sekitar pukul 10.00 WIB, dan langsung menuju ruang pemaparan. Bakal calon Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno, tampak datang didampingi Ketua Tim Penjaringan, Purnawirawan Brigjen Raja Mantan Purba. Dalam tes wawancara itu, dihadiri beberapa panelis. Di antara panelis itu ada dari bidang politik dan DPR.

Pada kesempatannya, bakal calon Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno diberi waktu 20 menit untuk wawancara. "Nanti bakal diberi waktu selama 20 menit ya wawancaranya," kata Purba.

Berdasarkan sambutan yang disampaikan Purnawirawan Brigjen Raja Mantan Purba, DPP Demokrat mengundang dua bakal calon Gubernur DKI Jakarta lainnya setelah sesi pertama oleh Sandiaga Uno.

Sementara itu, Sandiaga mengaku siap untuk menjalani fit and proper test dengan telah mempersiapkan berbagai aspek yang akan ditanyakan oleh panelis saat wawancara.

"Yang disiapkan tentunya semua aspek. Agar Jakarta lebih baik dan maju, penekanannya khususnya di bidang ekonomi seperti yang kita lihat saat ini, harga bahan bahan pokok yang meningkat drastis," kata Sandi, sapaan akrabnya.

Menurutnya, yang menjadi fokus utama dalam pemaparan di fit and proper test kali ini adalah terkait masalah harga bahan pokok yang semakin naik.

"Kemarin ada laporan Wall Street Journal bahwa Jakarta dan Indonesia meningkat peringkat pertama dan dari segi harga yang meningkat secara drastis bahan bahan pokok khususnya bahan bahan pangan," tambah Sandiaga.

Untuk proses penjaringan bakal calon gubernur di Partai Demokrat, ia mengaku optimistis dan sangat siap dengan proses penjaringan yang ada. "Optimis Insya Allah prosesnya komprehensif sangat detail, jadi saya menyiapkan diri agar hati ini bisa memenuhi semua kriteria dari Partai Demokrat," kata dia.

Laporan: Raudhatul Zannah/Jakarta