Sandiaga: Gara-gara Canda Ahok, Karier Rustam 'Hancur'

Sandiaga Uno
Sumber :
  • Danar Dono / VIVA.co.id

VIVA.co.id –  Bakal calon gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno menyayangkan candaan gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), yang membuat Rustam Effendi sampai mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Wali Kota Jakarta Utara.

"Sangat disayangkan, Pak Rustam yang kita kenal punya prestasi, gara-gara candaan saja, birokrasi yang sudah dibangun, karirnya dari awal setapak demi setapak harus ditinggalkan," ujar Sandiaga di Pasar Sumur Batu, Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu, 27 April 2016.

Namun dirinya enggan berkomentar lebih lanjut terkait pengunduran diri Rustam. Pengusaha muda itu mengatakan menghargai langkah yang diambil Rustam, apabila memang itu yang Rustam kehendaki.

"Itu hak pribadi dia (Rustam). Harus kita hargai," kata dia.

Sebelumnya diketahui, Rustam Effendi yang menjadi Wali Kota Jakarta Utara sejak tanggal 2 Januari 2015, resmi mengundurkan diri dari jabatannya pada Selasa, 26 April 2016.

Keputusan itu, diambilnya setelah pada Jumat, 22 April 2016, dalam rapat penanganan banjir di Jakarta Smart City Lounge, Ahok menuduh Rustam bersekongkol dengan salah satu bakal calon gubernur DKI Jakarta, Yusril Ihza Mahendra, karena lamban menertibkan hunian liar di Jakarta Utara.