Bakal Cagub DKI Ini Janji Gelontorkan Rp1 M ke Setiap RW

Muhammad Idrus (pakai peci) mendatangi kantor DPD Partai Demokrat, Jakarta, Rabu, 13 Maret 2016.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Bayu Nugraha

VIVA.co.id - Muhammad Idrus, bakal calon gubernur DKI Jakarta, mendaftarkan diri dalam penjaringan calon gubernur (Cagub) DKI Jakarta dari Partai Demokrat.

Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini pun sudah menyampaikan visi misi jika dia menjadi gubernur DKI Jakarta.

Salah satu visi pria berusia 38 tahun tersebut, adalah ingin membangun dan menggerakkan ekonomi masyarakat, yaitu dengan memberikan dana Rp1 miliar untuk satu Rukun Warga (RW).

"Dana APBD DKI sebanyak Rp67 triliun, ada 2.769 RW di Jakarta ,dan tidak salahnya memberikan satu miliar satu RW untuk menggerakkan ekonomi masyarakat," ujar Idrus ketika di Gedung DPD Partai Demokrat, Jalan Pemuda, Rawamangun, Jakarta Timur.

"Kalau dijumlah hanya Rp2,7 triliun, yang artinya tidak lebih dari lima persen dari APBD DKI Jakarta. Saya tidak mau ada kesenjangan antara si miskin dan si kaya," Idrus menambahkan.

Dia pun memperkenalkan tagline dirinya dengan sebutan #JakartaKEREN. Dia ingin Jakarta lebih keren dan lebih baik ke depannya.

Ketika ditanya apakah dia tidak takut dengan nama-nama besar yang akan mencalonkan diri sebagai gubernur DKI Jakarta, pria yang lahir dan besar di Jakarta ini menyebut, dia tidak gentar.

"Semua kehendak Tuhan. Saya memberanikan diri, karena sebagai anak muda saya ingin Jakarta lebih baik," ujarnya.

Usai melamar di Partai Demokrat, dia akan merangkul partai politik (parpol) lainnya, agar bisa maju melawan calon petahana Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

"Terus kita galang parpol, PKS sendiri sudah mengizinkan saya sebagai kader untuk maju," katanya.

(asp)