Pemesanan Tiket Lebaran, PT KAI: Masih Banyak Bangku Kosong
- http://astrijalanjalan.blogspot.com/
VIVA.co.id – PT Kereta Api Indonesia (KAI) sudah mulai membuka pemesanan tiket kereta api untuk keberangkatan menjelang hari raya Idul Fitri pada Juli 2016.
Humas PT KAI, Agus Komarudin, menyampaikan, peningkatan pembelian tiket lebaran mulai terjadi per tanggal 1 April 2016. Pemesanan tersebut untuk keberangkatan 30 Juni 2016 atau H-6 Idul Fitri.
Menurutnya, tanggal 1-2 April 2016 merupakan tanggal favorit pemesanan tiket. Pemesanan pada tanggal tersebut untuk keberangkatan H-5 dan H-4 Idul Fitri, yang diperkirakan jatuh pada 6-7 Juli 2016.
"Karena libur bersama kan mulai 1 Juli sampai 9 Juli. Tanggal-tanggal favorit (pemesanan tiket) hari ini dan besok. Tapi kalau mereka enggak dapat H-5 akan coba H-4," ujarnya saat dihubungi oleh VIVA.co.id, Sabtu, 2 April 2016.
Berdasarkan pantauan, kata Agus, pemesanan tiket pada Sabtu, 2 April 2016, pukul 00.00 WIB, secara keseluruhan masih banyak bangku kosong.
"Perhitungan seat (tempat duduk) dengan arus baliknya 280 ribu seat per hari. Jumlah seat enggak beda jauh dari tahun lalu yang jumlahnya 196 ribu seat per hari untuk angkutan lebaran," katanya.
Menurut Agus, pemesanan tiket setelah Idul Fitri, dapat dilakukan mulai 9 April 2016 untuk keberangkatan 8 Juli 2016. Pemesanan tiket kereta lebaran tersebut akan berakhir pada 18 April 2016 atau H+10 untuk keberangkatan 17 Juli 2016.
Agus menambahkan, tidak menutup kemungkinan ada perubahan tambahan seat lantaran akan ada kereta baru yang beroperasi pada hari raya Idul Fitri.
"Akan ada 4 rangkaian kereta eksekutif. Kami masih menunggu tapi direncanakan beroperasi di lebaran. Jadi ada kemungkinan akan ada penambahan seat," katanya. (one)