Masih Banyak yang Liburan, CFD Tak Seramai Biasanya

Pedagang kaki lima di sekitar arena Car Free Day.
Sumber :
  • Fikri Halim/VIVA.co.id

VIVA.co.id - Meski masih dalam suasana libur tahun baru, namun arena Car Free Day (CFD) tak seramai biasanya. Pengunjung yang biasanya melakukan lari pagi, bersepeda dan melakukan olahraga lainnya, jumlahnya tidak sebanyak CFD biasanya.

"Pengaruh masih liburan, mungkin agak sepi, pada keluar kota, ke Puncak, ada yang liburan," ujar‎ Petugas Satgatur Car Free Day di Bundaran HI Jakarta, Brigadir Susanto‎, Minggu 3 Januari 2015.

Meski demikian, area Car Free Day tampak diramaikan oleh pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan di sekitar arena. PKL ini hanya dibolehkan untuk berjualan di ‎luar arena Car Free Day.

Lebih lanjut, Susanto mengatakan bahwa PKL yang berjualan akan terus dipantau oleh petugas Satpol PP, agar tak memasuki arena CFD.  Saat tiba pukul 11.00 WIB, PKL tersebut harus sudah meninggalkan area, karena jalanan akan dibuka.

"Kalau ada CFD, dijaga oleh Satpol PP, jam 11 harus udah bubar. Setelah tahun baru, ramainya (yang jualan) tetap sama," kata Susanto

Dari pantauan VIVA.co.id, para PKL yang berjualan di samping Hotel Grand Hyatt, tampak sibuk membereskan dagangannya sebelum pukul 11.00 WIB.

"Jam 11 sudah enggak boleh jualan mas, jalan mau dibuka," ujar salah satu PKL. (one)