Alasan Polisi Tembak Mati Pemerkosa PNS di JPO
Senin, 30 November 2015 - 16:45 WIB
Sumber :
- Anwar Sadat
VIVA.co.id - Tim Resmob Polda Metro Jaya telah menembak mati pelaku pemerkosaan di Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Pondok Indah, Lebak Bulus, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, berinisial ITH (29).
Kasubid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Mohammad Iqbal, mengatakan hal itu masuk dalam perhitungan aspek Proporsionalitas atau ketepatan ancaman yang dihadapi petugas.
Baca Juga :
"Ketika petugas melakukan upaya paksa penangkapan, pelaku mengancam nyawa petugas immediate threat, jadi terpaksa dilakukan (tembak mati)," kata dia di Mapolda Metro Jaya, Senin, 30 November 2015
Iqbal menuturkan jika pelaku hanya melawan secara verbal atau hanya meluapkan emosinya tanpa menggunakan benda tajam akan beda penindakannya.
"Nyawa anggota kami terancam karena pelaku mengeluarkan golok dalam jarak yang dekat. Jadi atas dasar itu kami lakukan penindakan yang tegas. Kalau pelaku melawan hanya sebatas marah-marah saja tidak akan kami tembak," kata Iqbal.
Seperti diberitakan sebelumnya, Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya telah menangkap pelaku pemerkosaan di Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Lebak Bulus, Kebayoran Lama Jakarta Selatan pada 21 November 2015 lalu.
Pelaku tewas saat akan diamankan karena mencoba menyerang petugas dengan sebilah golok. (ase)