Sampah Warga Jakarta Berenang hingga Pulau Seribu
Sabtu, 28 November 2015 - 12:11 WIB
Sumber :
- VIVAnews/Muhamad Solihin
VIVA.co.id - Wali Kota Jakarta Utara Rustam Effendi, menyentil kebiasaan warga yang memiliki kebiasaan membuang sampah sembarangan. Bahkan sampah warga Jakarta disebut telah sampai ke Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu.
Akibat dari itu, Rustam mengaku sering mendapat keluhan dari angkatan laut negara tetangga yang sering berkunjung ke pelabuhan Tanjung Priok.
Akibat dari itu, Rustam mengaku sering mendapat keluhan dari angkatan laut negara tetangga yang sering berkunjung ke pelabuhan Tanjung Priok.
"Saya sering dikunjungi angkutan laut negara sahabat, belum lama angkatan dari Turki dan biasanya delegasi ini mampir ke kantor wali kota. Keluhan mereka ya tentang banyaknya sampahnya dan sampai saat ini sampah itu telah ke Pulau Untung Jawa. Jarak tempuhnya sekira 45 menit dari Marinah, Ancol," kata Rustam dalam acara gerakan budaya bersih dan senyum di Marunda, Jakarta Utara, Sabtu 28 November 2015.
Padahal, menurut Rustam, menjaga kebersihan sangat penting bagi warga Jakarta. Apalagi ini terdapat 12 destinasi wisata di pesisir Ibu Kota.
Keluhan serupa juga sering diungkapkan oleh para pengunjung lantaran banyaknya sampah berserakan di lokasi pariwisata tersebut.
"Di Jakarta Utara itu ada 12 tempat lokasi wisata baik yang bersejarah dan kawasan pariwisata seperti Sunda Kelapa atau Tanjung Priok. Para pengunjung juga mengeluhkan sampah" tambah Rustam.
Untuk itu, melalui dukungan pemerintah melalui Gerakan Budaya Nersih dan Senyum, seluruh warga masyarakat diajak berpartisipasi agar menjaga kebersihan lingkungannya.
"Mari kita tidak membuang sampah sembarangan. Kita harus meruah kebiasaan dengan mengumpulkan mengangkut dan membuang sampah ke tempatnya," ujarnya.